Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Wednesday, January 18, 2012

CARA BERLATIH RONALDO YANG UNIK

Cristiano Ronaldo dan Jose Mourinho (Zimbio)

Cristiano Ronaldo belum menunjukkan performa terbaiknya bersama Real Madrid musim ini. Namun bintang Madrid ini tetap mendapat dukungan penuh dari sang entrenador Jose Mourinho yang tetap memuji kinerjanya.

Mourinho tetap menilai Ronaldo sebagai sosok pemain ideal yang terus berusaha memberikan yang terbaik untuk tim. Hal itu dibuktikan dengan kerja keras tak kenal lelah sang pemain. Bahkan, Mourinho menilai Ronaldo berlatih layaknya binatang yang tak kenal lelah.

"Dia (Ronaldo) berlatih seperti seekor binatang dan dia melakukan hal tepat yang dibutuhkan tim. Dia tidak butuh mencetak gol atau menjadi pemain terbaik dalam setiap pertandingan. Saya berkata kepada dia, tak seorang pun dapat menyentuh dia setelah cara dia berlatih," kata Mourinho dilansir Soccerway.

"Ketika tim menang, setiap pemain harus merespon dan ketika mereka kalah maka setiap pemain juga harus merespon. Sederhana bukan," tambah Mourinho.

Ronaldo memang menuai kritikan semenjak kekalahan 3-1 Madrid dari Barcelona di Santiago Bernabeu, akhir tahun lalu, pada pertemuan pertama La Liga musim ini. Ronaldo dianggap gagal menjadi pemain kunci Madrid di pertandingan itu.

Kritikan itu semakin gencar dituai Ronaldo jelang laga leg I babak perempatfinal Copa del Rey atau Piala Raja kontra Barcelona, Rabu 18 Januari 2012 atau Kamis dini hari WIB. Madrid akan kembali menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu.

Ronaldo sendiri menjawab kritikan itu dengan aksi diam. Ronaldo tak melakukan selebrasi usai ikut mencetak gol saat Madrid menggulung Granada 5-1 di pentas La Liga.

Catatan Ronaldo saat melawan Barca juga terbilang biasa-biasa saja. Winger timnas Portugal ini hanya mampu mencetak satu gol dari empat laga El Clasico. Sebiji gol itu ditoreh pemain seharga 80 juta pounds ini saat Madrid merebut Copa del Rey musim lalu.

Menghadapi laga panas ini, Mourinho tampaknya tak ingin memberi beban kepada Ronaldo dan kawan-kawan. Karena itu, Mourinho berdalih Copa del Rey bukan menjadi prioritas timnya musim ini.

"Liga prioritas. Tapi besok sebuah pertandingan besar dan Anda ingin memberikan yang sebaik mungkin dan menggunakan semua pemain yang ada," tegas Mourinho.



Sumber: vivanews


ads

Ditulis Oleh : fendysastra Hari: 11:11 AM Kategori:

0 comments:

Post a Comment

 

Adsensecamp

ppcindo